Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia

Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia


Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia - Hardcore Expedition atau di singkat HCE adalah salah satu kegiatan penghasil silver terbaik di game Albion Online,kenapa di sebut begitu karena profit dari HCE sangat konsisten dan juga Pemain tidak perlu pergi jauh atau bankan tidak perlu kezona bahaya untuk melakukannya.Sebab melakukan kegiatan HCE hanya di lakukan dari Kota.


HCE adalah kegiatan yang tergolong dalam jenis PVE ,karena Pemain tidak akan bisa menyerang atau di serang Pemain lain.HCE sendiri adalah kegiatan dungeon yang di lakukan secara berkelompok,atau lebih tepatnya di lakukan oleh 5 Pemain.

Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
HCE


Dalam kegiatan HCE ada 3 jenis Role / Peran yang harus di isi,yaitu :

1.Role Tank : Role ini adalah yang paling penting di HCE,karena tugas Tank adalah memastikan Mob dan Bos HCE hanya menyerang Tank.sebab tank memiliki darah dan ketahanan armor yang baik.

2.Role Healler : Role ini bertugas sebagai Penyebuh atau Pengisi ulang darah Pemain lain,Role ini hanya di fokuskan sebagai suport untuk fokus mengheal Pemain,jadi tidak di sarankan untuk menghit Mob,karena itu sangat beresiko.

3.Role DBS / Damage : Role ini di fokuskan untuk memberikan damage sebesar besarnya terhadap Mob,karena itulah set Role DBS fokus di damage yang akhirnya menyebabkan ketahanan armornya sedikit,


Susunan Role tersebut di bagi 5 Pemain menjadi : 1 Tank,1 Healler dan 3 DBS.


BUILD BUILD UMUM TIAP ROLE


1.Role Tank : Senjata dan set yang umum digunakan adalah Mace,Off hand Leering Cane,Guardian Armor ,Royal Helmet,Royal Shoes Dan Cape Bridgewatch.


Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
Set Tank


Untuk Skill yang di pilih adalah sebagai berikut:

Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
skill skill


2.Role Healler : Senjata dan Set yang sering digunakan adalah Holy Staff,offhand Celestial Censer,Royal Jaket,Graveguard Helmet,Shoes Of Tenacity dan Cape Lymhurz.

Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
Set HCE holy Staff


Untuk skill yang dipilih sebagai berikut :

Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
Skill Holy Staff





3.Role DBS :Untuk senjata Role DBS sangat beragam sekali ,tapi ada 1 set DBS yang di sarankan yaitu menggunakan senjata XBow / Light Crossbow dengan Offhand Cryptcandle,Druid Robe,Royal Cowl,Shoes Of Tenacity dan Cape Demon cape.


Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
Set Light Crossbow HCE


Dengan Skill Yang Di Pilih Sebagai Berikut :

Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
Light Crossbow Skill

Diluar set utama,Bermain HCE harus menyiapkan set kabur,untuk melewati mob mob yang tidak perlu untuk di bunuh,karena HCE memiliki durasi tertentu yang harus di selesaikan sebelum durasi tersebut habis.


Set Kabur umunya dikenal dengan set Escape,senjata dan set yang di gunakan yaitu : Spear,Bloodleter,offhand Mistcaller,Assasing jaket,Specter Shoes dan Cape
Penjelasan Tentang HCE Albion Online Indonesia
Scape set HCE


Baca Juga :

Set Pemain baru HCE minimal di Tier 6.3,dan hanya bisa bermain sampai level 5 saja.
Jika Kamu ingin fokus HCE disarankan untuk membeli Set terbaik dari segi Quality dan Echan nya.
Sebab Pemain tidak perlu takut kehilangan set tersebut.


Profit HCE berasal dari Silver dropan Mob dan Isi Peti.Tapi semua itu akan sia sia jika Pemain sering terknock down,jadi sebelum mencoba Masuk HCE sebaiknya menonton tutorial HCE di youtube dahulu dan memahami moment momet agar penggunaan skill maksimal.


Nah jika Pemain terknock,selain durabilitas semua item yang di bawa berkurang 5%,Dia akan mendapatkan 2 pillihan,antara menunggu berdiri lagi atau langsung menekan dead dan akan kembali ke lokasi poin sebelumnya.Jika menekan dead Pemain akan kehilangan durasi makanan yang telah di makan sebelumnya.


Ingat bahwa HCE memiliki durasi waktu dalam menyelesaikan nya,jika durasi habis,Pemain akan di kelaurkan secara paksa walaupun sedang bertarung melawan mob.


HCE memiliki 18 level dan beberapa nama map yaitu,

1.Preaching to the Dead
2.Fishy Business
3.Stone Wars
4.Lumber Lunacy
5.Lurking Underneath
6.Fungicide
7.Three Sisters
8.Eternal Battle
9.Fistful of Silver
10.In the Raven's Claws


CARA MASUK KE HCE.

HCE membutuhkan map yang bisa di beli di market,atau terkadang di dapat dari peti dungeon.Setiap tim hanya butuh 1 Map untuk 5 Pemain,kemudian pemain yang membawa map ,pergi ke portal biru Expedisi yang ada di tiap kota,Pemain yang membawa map memasukan map ke slot expedisi,dan Pemain lain akan di beri notifikasi masuk ke map HCE.



Nah itulah penyelasan singkat tentang HCE.Jika ingin bertanya bisa langsung dari kolom komentar.






Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url